I think that if you have a talent for acting, it is the talent for listening,,,Morgan Freeman.
Hari hari pertama punya blog memang agak excited, walau disana sini agak bingung bagaimana harus memulainya, disamping buru buru ingin punya disain template secanggih Enda Nasution. Walhasil, untuk beberapa hari ini terpaksa saya harus menunda beberapa kerjaan, termasuk untuk me re-write tulisan untuk scenario film saya mendatang. Padahal saya sudah janji kepada partner saya di kantor, Paquita Wijaya dan Lance untuk hari Jum’at ini akan menyerahkan draft revisinya.
Mumpung weekend ini Paquita harus menemani Nan Achnas, melakukan hunting lokasi di Semarang untuk film “ Photograph “ yang akan dibesut bulan November, jadi semakin lupa dia dengan tugas saya. Sehingga saya bisa punya waktu untuk mengutak atik template, browsing sana sini cari info mengenai apa itu yang namanya web blog, termasuk mengirim pesan di message box nya Tiara Lestari. Mudah mudahan dia masih ingat saya, karena ternyata dia pernah ikut dalam salah satu produksi di kantor saya ( shooting video klip Eric Bennet, mantan suaminya Hale Berry ) hampir dua tahun yang lalu. Lucunya, waktu itu kasusnya belum meledak, jadi tidak ada yang peduli dan terlalu memperhatikan dia. But, she’s talented, really !
Pertama tama saya agak ragu apakah ada yang membaca blog saya, mengingat dari sekian tulisan yang saya posting, hanya ada comment 3 buah saja. Kedua saya bertanya tanya, topik apa yang sekiranya bisa menarik bagi para bloger bloger. Seorang teman meminta saya menulis mengenai gossip ( yang bukan gossip karena memang benar ) di dunia film, mulai dari remah remah selebritis sampai perselingkuhan. Tapi saya sepertinya tidak sreg, kok jadi infotainment ? Bisa bisa saya dimarahi oleh teman teman saya, karena sudah menjadi komitmen tidak tertulis, apa yang saya lihat atau alami (…ehm ) tidak boleh keluar menjadi konsumsi publik. “ Iya, tapi khan lu bisa nulis dengan cara yang tidak terlalu reportase, khan bisa dibuat semacam tulisan artikel yang menyoroti gaya hidup plus nyerempet nyerempet “ desak teman saya sambil terus memaksa. Dan saya hanya tertawa.

Sore itu ketika saya sedang memberi brief kepada story board artist, tiba tiba sms handphone saya berbunyi, ternyata dari salah seorang teman yang juga aktor dan sekaligus model iklan televisi,..” ditunggu di Banana Café , Dharmawangsa Square jam 10 malam “
Rupa rupannya ia dan pacarnya yang juga seorang presenter TV yang cantik dan bintang sinetron, akan mengundang beberapa teman dekat, ya katakanlah inner circle untuk hang out melepas malam di café tersebut. Mereka sudah cukup lama berhubungan ( anehnya tidak pernah tercium oleh para wartawan infotainment ). Ini yang membuat saya bingung, karena belum lama berselang diberitakan di infotainment, si bintang cantik yang sudah bersuami tersebut diberitakan mempunyai hubungan dengan seorang sutradara film layar lebar, sehingga digossipkan hubungan rumah tangganya retak. Yang mana dibantah habis habisan oleh mereka bertiga, si bintang, si suami dan si sutradara layar lebar itu Jadi sebenarnya siapa pacarnya si bintang sinetron itu, si sutradara atau aktor teman saya itu ? Waduh kok saya jadi ngegosip ? sudah sudah…..!!