Tidak sulit mencari rumah mbah Marto ini, dari belakang kampus ISI – Bantul Yogjakarta tinggal menyusuri jalanan di pinggir sawah dan rumah rumah, sebelum kita memasuki sebuah rumah batu bata yang tidak diplester. Dari samping kita langsung memasuki dapur berlantai tanah tempat ia memasak. Tipikal dapur kampung yang gelap. Semburat sinar matahari masuk di sela sela. Udara pengap, panas bercampur asap kayu bakar dalam tungku tungku tanah yang menggantang panci panci berisi krecek dan masakan. Beberapa bahan makanan masih berserakan menunggu di racik. Orang lebih mengenalnya dengan nama Sego Geneng Mbah Marto.
Sebuah dipan bambu di pojok tempat beraneka ragam masakan matang. Ada gudeg, ayam opor, krecek, sayur daun singkong dan mangut lele. Seorang perempuan tua di duduk di pojok sambil menghitung uang di kaleng. Dialah Mbah Marto, pemilik rumah ini. Sesekali ia beranjak ke ujung ruangan untuk mengulek bumbu bumbu dapur, sambil mempersilahkan kami mengambil sendiri makanan. Ada kesan tak perduli.
Kami bisa makan dimana saja, di dapur, di halaman teras atau di ruang makan di depan. Bebas dan self serviced. Mbah Marto juga menemani kami makan sambil bincang bincang ringan sambil meneruskan pekerjaannya di dapur.
Dia memang perempuan Indonesia mandiri. Sejak subuh sudah bangun belanja dan memasak, menyiapkan untuk tamu tamu yang ingin mencicipi masakan khas desa. Gudeg campur daun singkong atau mangut lelenya yang luar biasa.